Friday, November 22, 2024
Home > BISNIS > Bahan untuk Membersihkan Berlian Asli yang Mudah Ditemukan

Bahan untuk Membersihkan Berlian Asli yang Mudah Ditemukan

Berlian Asli

Berlian adalah batu indah yang biasa disematkan pada perhiasan seperti cincin, gelang, kalung, maupun anting. Pasalnya keindahan berlian mampu membuat perhiasan-perhiasan tersebut semakin memukau ketika Anda kenakan. Namun seperti barang lainnya, keindahan berlian asli juga bisa berkurang apabila tidak dibersihkan dengan baik. Sangat disayangkan bukan jika berlian yang Anda miliki kehilangan keindahannya. Berikut ini ada beberapa bahan untuk membersihkan berlian yang bisa Anda temukan dengan mudah:

Sabun Cuci Piring

Bahan pertama yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan adalah sabun pencuci piring. Sabun jenis ini dibuat khusus untuk mampu menghilangkan berbagai kotoran, terutama kotoran dari minyak. Oleh sebab itu, Anda bisa dengan mudah menghilangkan kotoran jenis lainnya dengan sabun pencuci piring. Anda tidak perlu khawatir karena sabun pencuci piring pada umumnya menggunakan kandungan yang lembut sehingga tidak merusak berlian.

Berlian Asli
Berlian Asli

Untuk membersihkan berlian, campurkan sabun pencuci piring ke dalam gelas berisi air, aduklah hingga menghasilkan banyak busa. Setelah itu masukkan berlian ke dalam gelas dan tunggu selama kurang lebih 15 menit. Gunakan sikat gigi yang lembut agar berlian kembali bersih dan mengkilap.

Soda

Bahan yang bisa digunakan untuk membersihkan berlian asli selanjutnya adalah soda. Namun perlu Anda ketahui bahwa bahan ini memiliki sifat abrasif yang artinya perhiasan Anda bisa lebih mudah rusak apabila terkena soda dalam jangka waktu lama. Jadi pastikan menggunakannya untuk berlian yang memang sangat kotor karena jarang dirawat. Hindari terlalu lama merendam perhiasan dalam soda, rendam sekitar 5-10 menit saja. Gunakan sikat dan handuk yang lembut untuk membersihkan dan mengeringkan berlian.

Pasta Gigi

Pasta gigi dikenal bisa membantu membersihkan permukaan berlian yang kotor hingga menjadi bersih dan bersinar. Gunakan sikat gigi yang lembut agar tidak merusak berlian. Ambil pasta gigi pada sikat gigi yang telah disiapkan seperti ketika Anda akan menggosok gigi. Sikat berlian dengan lembut dan jangkau bagian-bagian sulit agar berlian bersih sempurna. Bila menggunakan air mengalir sambil Anda sikat terus. Jika busa sudah menghilang, Anda bisa mengeringkannya dengan handuk lembut sebelum disimpan kembali ke dalam kotak.

Pembersih Kaca

Bahan terakhir yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan berlian adalah pembersih kaca. Bahan ini mudah Anda temukan di toko-toko sekitar rumah. Caranya sangat mudah dan sederhana, Anda hanya perlu menyemprotkan pembersih kaca pada berlian yang ingin dibersihkan. Selanjutnya usap-usap berlian menggunakan kain yang lembut. Pastikan semua bagian berlian sudah bersih, terutama bagian lipatan yang biasanya sulit dibersihkan. Apabila semua bagian sudah bersih dan kering dari noda maupun cairan pembersih kaca yang digunakan untuk membersihkan, Anda bisa menyimpan berlian ke dalam tempatnya kembali.

Itulah beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan berlian asli. Jika Anda masih ragu membersihkan berlian dengan bahan-bahan tersebut, cara terbaik yaitu dengan mengunjungi toko perhiasan seperti The Palace Jeweler. Cara pembersihan di toko perhiasan lebih profesional sehingga aman untuk perhiasan Anda.

Anda nanti juga bisa menambah koleksi perhiasan karena The Palace Jeweler menghadirkan perhiasan beragam yang memiliki keindahan memukau. Setiap koleksi juga unik dan memiliki makna terpendam, misalnya koleksi RASI terinspirasi dari bintang rasi, koleksi Kekaseh untuk cincin nikah, dan masih banyak yang lainnya. Kunjungi toko The Palace Jeweler di kota Anda karena tokonya sudah tersebar di berbagai wilayah Indonesia.